SALAMKOREA.COM – Song Hye Kyo dan Seo Kyung Duk, Profesor dari Sungshin Womens University, bekerja sama kembali untuk menyebarkan pengetahuan tentang sejarah Korea.
Pada 9 Oktober, Professor Seo Kyung Duk menulis di Instagram pribadinya, “Hari ini adalah Hangul Day, hari dimana perayaan terciptanya dan penyebaran Hangul (bahasa) kita. Dalam memperingati hari ini, aktris Song Hye Kyo dan saya sekali lagi melanjutkan rencana kami untuk mendonasikan buku panduan Korea kepada situs sejarah Korea di seluruh dunia.”
Untuk merayakan Hangul Day, Song Hye Kyo dan Profesor Seo Kyung Duk mendonasikan 10.000 buah buku panduan Korea ke Desa Utoro di Jepang. Song Hye Kyo juga secara rutin mendonasikan brosur ke situs sejarah di seluruh dunia dalam seri “Meet Our Country’s History Abroad.”
Profesor Seo Kyung Duk juga berkomentar, “[Donasi ini] sebenarnya sudah diluncurkan delapan tahun yang lalu bersama Hye Kyo yang sudah bergerak di 17 situs bersejarah di seluruh dunia untuk mendonasikan buku panduan Korea.”
Profesor kemudian melanjutkan, “‘Kolaborasi’ yang dikoordinasi oleh Seo Kyung Duk dan disponsori oleh Song Hye Kyo ini akan terus berlanjut kedepannya. Dalam pembicaraan melalui telepon belum lama ini, Hye Kyo berjanji untuk melakukan terbaik dalam mendonasikan buku panduan Korea kepada situs sejarah Korea di seluruh dunia, meskipun memakan waktu yang lama.”
Song Hye Kyo dan Profesor Seo Kyung Duk telah mendonasikan ribuan brosur Korea ke banyak situs sejarah di luar negeri seperti pemerintahan sementara Korea, rumah Los Angeles Ahn Chang Ho, dan sebagainya.