Profil Penyanyi Sekaligus Rapper OVAN

ovan-salam-korea

SALAMKOREA.COM – Hallo, Jeolchin! Bagaimana kabarnya? Semoga sehat selalu ya. Kali ini Salam Korea akan berbagi info menarik tentang idola muda berbakat asal Romantic Factory yang menjadi bagian pengisi soundtract K-drama, lho. Siapa kah idola muda satu ini? Yuk, simak yuk!

Mempesona banget kan, Jeolchin. Ia lahir di Korea Selatan, 2 Desember 1997 dengan nama asli Jo Kang Seok. Ia semakin dikenal dengan nama panggung OVAN. Perjalanan karirnya dimulai tahun 2017 dengan merilis single “Virgin Love.” Dan sampai saat ini telah merilis 18 lagu, beberapa dari lagu tersebut berkolaborasi dengan idola Korea ternama seperti Soyou dalam lagu “Rain Drop,” SHAUN untuk beberapa lagu dan salah-satu lagunya “She Is,” Van.C “Sleeplessness,” dan VINXEN dalam beberapa lagu salah-satunya “Sunset.”

Lagu-lagu yang telah dirilis pria kelahiran 1997 ini merupakan lagu hasil tulisannya sendiri lho. Wah! keren ya, Jeolchin.

Pada 2020 tepatnya 27 Februari, pria dengan akun Instagram @ovanjinjjada1997 merilis single terbarunya berjudul “I need You.” Lagu yang menceritakan tentang ‘gagal move on’ ini berhasil mengangkat namanya semakin dikenal penggemar. Lagu tersebut itu pula yang membuatnya menyapu bersih tangga lagu di Korea Selatan.

Setelah perilisan lagu tersebut, Salam Korea menjadi bagian media yang beruntung dapat mewawancarai secara esklusif pria berbakat satu ini, simak videonya di sini yuk!

Selain itu, ia juga sempat berpartisipasi dalam acara yang diadakan oleh Mnet ‘Breakers.’ Acara tersebut merupakan acara adu kemampuan para idola dalam menulis lagu, mengkomposer, dan menyanyikan hasil karyanya secara langsung. Tantangan dalam acara tersebut berada pada setiap episodenya yang akan ditetapkan tema. Tema tersebut sebagai acuan para kontestan untuk membuat lagu.

OVAN bergabung pada episode ke-5 berduet bersama VINXEN menyanyikan lagu “Bon Voyage” dan “Miss Fortune.” Lihat penampilannya di sini

Walaupun ia bukan pemenang dalam acara tersebut, tetapi penonton berhasil dibuat kagum oleh penampilannya saat itu. Ia juga menyanyikan lagu “Dinner Mate” yang dirilis pada 27 Mei 2020 untuk menjadi bagian pengisi soundtract K-drama “Dinner Mate.”

Bagaimana? Tampan, muda, dan penuh bakat. Paket komplit banget kan OVAN. Sudah pas untuk masuk list idola. Lagu-lagunya juga enak banget, cocok masuk playlist.