SALAMKOREA.COM – Bagaimana ya kira-kira punya ayah tampan dan populer seperti Song Seung Hun? Kamu tentu masih ingat perannya di drama Autumn in My Heart bersama Song Hye Kyo. Yes, setelah sekian tahun ketampanan aktor berusia 42 tahun bukannya luntur tapi malah kian menjadi. Enggak heran kalau dia masih selalu mendapatkan peran utama baik dalam film maupun drama yang dibintanginya.
Drama terbaru Song Seung Hun yang saat ini mendekati episode akhir, The Great Show punya kisah unik tersendiri dengan mengangkat dunia politik di Korea. Tentu saja, ada bumbu kasih antar keluarga dan CLBK alias cinta lama bersemi kembali yang membuat kisahnya berbeda dengan drama Korea pada umumnya.
Awal Mula Jadi Politisi Termuda
Sesuai dengan judul dramanya The Great Show, bercerita tentang Wi Dae Han yang diperankan oleh Song Seung Hun. Dia adalah seorang politisi yang menjadi anggota dewan termuda, tampan, dan tentu saja cerdas.
Di balik kepopulerannya, ia memiliki saingan politisi yang sudah berumur, yakni Kang Kyung Hoon yang diperankan oleh aktor senior Son Byung Ho. Kang Kyung Hoon adalah ayah dari Kang Joon Ho yang diperankan oleh Lim Ju Hwan. Wi Dae Han dan Lim Ju Hwan merupakan teman sekolah, tetapi mereka enggak akur gara-gara bersaing jadi peringkat pertama.
Kang Joon Ho sendiri merupakan sosok yang di Korea dikenal sebagai “anak yang lahir dengan sendok perak di mulutnya” alias kaya dari lahir, begitulah kira-kira sebutannya. Dia sendiri enggak memusuhi Wi Dae Han meski jelas mereka saling bersaing.
Sayangnya, Kang Kyung Hoon enggak suka kalau sampai anaknya kalah dari Wi Dae Han yang anak seorang penjual makanan di pasar. Jadi, dengan pengaruhnya dia pernah berusaha menutup rumah makan ibu Wi Dae Han dan memperingatkan Wi Dae Han untuk enggak mengingkan apa yang jadi miliknya. Kejadian ini waktu Dae Han dan Kyung Hoon masih duduk di bangku SMA.
Gara-gara peristiwa ini, Wi Dae Han jadi bertekad kalau ia harus bisa masuk blue house dan jadi anggota dewan. Dia akan jadi politisi jujur yang membela rakyat dan menyingkirkan orang-orang berkuasa macam Kang Kyung Hoon yang semena-mena.
Cita-cita Wi Dae Han terwujud, ia bersaing dengan Kang Kyung Hoon di pemilihan daerah. Sayangnya, seminggu sebelum pemilihan umum, ayah Wi Dae Han meninggal. Lalu video Wi Dae Han yang mengacuhkan ayahnya saat sedang kampanye mendadak viral. Muncullah label “anak durhaka” yang membuat Wi Dae Han kalah populer. Padahal, ayah Wi Dae Han sebenarnya tiba-tiba muncul saat kampanye setelah bertahun-tahun meninggalkan Wi Dae Han dan ibunya. Bahkan saat ibunya meninggal, sang ayah enggak muncul sama sekali. Sampai di sini, emosi kamu akan diacak-acak karena kamu akan turut merasakan perasaan kacau dari orang yang nama baiknya langsung jelek dihujat netizen.
Anak dari Cinta Masa Lalu
Setelah insiden “anak durhaka”, karir politik Wi Dae Han langsung jatuh. Ia bahkan bekerja sebagai pengisi acara di radio atau supir pengganti. Meski begitu, dia masih bertekad untuk kembali ke dunia politik. Ingat, dia masih dendam dengan Kang Kyung Ho karena kejadian masa di SMA. Dan dia juga masih enggak suka dengan Kang Joon Ho, yang saat ini bekerja sebagai pengacara tetapi selalu mendukung karir si ayah.
Tiba-tiba, muncullah Roh Jeong Eui yang memerankan Han Da Jung. Membawa tiga adik tiri, yakni Han Tak, Han Tae Pong dan Han Song Yi, Han Da Jung mengaku kalau ia adalah anak Wi Dae Han dari wanita yang pernah ditemuinya saat pergi ke sebuah pulau.
Setelah melakukan tes DNA, Wi Dae Han yakin kalau Han Da Jung bukanlah putri kandungnya. Namun, seperti judulnya The Great Show, Wi Dae Han akhirnya bersandiwara untuk menjadi ayah dari keempat anak tersebut. Tentu saja, Han Da Jung masih menganggap kalau Wi Dae Jan adalah ayahnya.
Tujuan Wi Dae Han adalah mendapatkan simpati publik agar bisa masuk dunia politik lagi. Meski diawali dendam, niatnya sebenarnya baik. Dia berusaha untuk menyingkirkan orang-orang yang berkuasa tetapi semena-mena. Akhirnya, Wi Dae Han mau enggak mau ikut-ikutan bersandiwara untuk “membodohi” publik agar bisa terpilih jadi anggota dewan lagi.
Struggle is Real!
Yes, setelah “mengasuh” empat orang anak, banyak konflik yang terjadi. Misalnya, Han Da Jung ternyata hamil dengan seorang trainee Kpop Idol. Apalagi, kejadian ini setelah Wi Dae Han muncul di acara talkshow dan bilang terang-terangan kalau aborsi itu dosa. Belum lagi, kemunculan cinta masa kuliah Wi Dae Jan, Jung Soo Hyun yang diperankan Lee Sun Bin. Ternyata, Kang Joon Ho juga jatuh hati dan diam-diam bersaing untuk mendekati Jung Soo Hyun. Belum sampai di sana, langkah Wi Dae Han untuk masuk ke pemilu juga dihalangi oleh Kang Kyung Hoon. Banyak pejabat korup di sekitar Wi Dae Han, bahkan seniornya sendiri yang selama ini membantu ternyata hanya pura-pura.
Kesimpulan
Drama The Great Show ini bukan tontonan yang berat meski mengangkat tema politik. Lebih ke kisah keluarga karena Wi Dae Han yang awalnya cuma pura-pura mau jadi orang tua sebenarnya punya hati yang tulus untuk merawat keempat anak angkatnya.
Apalagi buat penggemar Song Seung Hun, chemistry dengan anak-anak di drama ini juga bikin gemas. Perannya sebagai ayah pura-pura dan politisi memang bertolak belakang, tetapi ia bisa memainkan karakternya dengan meyakinkan, lho. Apalagi, ada momen ketika ia mengajari dua anaknya yang masih kecil untuk bersandiwara, dijamin bikin senyum-senyum sendiri.