SALAMKOREA.COM – Penggemar Korea tentu sudah akrab dengan kimchi atau bulgogi yang menjadi makanan khas negara ini. Namun selain makanan “berat” ada pula menu makanan ringan ala Korea yang tak kalah lezatnya. Kamu pun bisa memilih beberapa jenis makanan ini untuk dijadikan makanan berbuka puasa.
1. Hotteok
Makanan ini dikenal juga sebagai pancake Korea. Dibuat dengan digoreng dan isian kacang merah serta biji wijen. Makanan yang satu ini biasanya disajikan saat musim dingin dan disantap saat masih panas untuk menetralisir udara dingin. Rasanya yang manis bisa dijadikan pilihan tepat untuk berbuka puasa. Di Jakarta, kamu bisa menemukan hotteok instan yang dijual di supermarket Korea ataubisa datang ke restoran Korea yang menyajikan menu camilan ini.
2. Patbingsu
Es kacang merah ini biasa disantap saat musim panas tiba untuk menghilangkan dahaga. Bentuknya mirip dengan es campur atau es serut di Indonesia. Dengan sirup manis serta buah-buahan ini akan jadi minuman berbuka yang menyegarkan. Kami bisa membuatnya sendiri di rumah atau juga mampir ke restoran Korea yang menyajikan menu patbingsu.
3. Tteokbokki
Menu yang satu ini seringkali muncul dalam drama Korea sebagai pilihan camilan semua musim. Kue beras yang berbentuk seperti sosis dan dibalur dengan saus pedas khas Korea. Menu makanan ini sudah pasti ada di restoran Korea di Indonesia. Dan beberapa variasi yang menggoda selera adalah Cheese Tteokbokki. Kamu juga bisa membuatnya sendiri di rumah karena bahan-bahannya sudah banyak dijual di supermarket Indonesia.