SALAMKOREA.COM – Menikmati malam minggu di King’s Cross Café bisa buat pengalaman ngedate jadi lebih seru. Apalagi buat kamu penggemar Harry Potter, enggak perlu jauh ke London. Mampir saja ke Hongdae, Seoul. Di sini kamu enggak hanya berfoto, tapi juga menikmati waktu ngedate ditemani musik sendu, secangkir coklat hangat, dan suasana romantic ala ruangan rekreasi Gryfindor.
Meski mengantri berjam-jam, pengunjung kafe ini mengaku puas karena bisa menikmati waktu bersama teman atau pacar. Mereka enggak hanya dipuaskan dengan interior yang berbau dunia sihir Harry Potter, tetapi juga dengan suguhan makanan serta minuman yang enggak kalah lezat. Bahkan, mereka juga menyajikan minuman khas yang selalu dipesan Harry, Ron, dan Hermione yakni butter beer. Sayang, minuman ini enggak selalu bisa dipesan karena seringkali sold out karena antrian pengunjung yang membludak.
Tempat Romantis untuk Ngedate
Ji Eun dan Ji Woong adalah dua pasangan muda yang rela antri berjam-jam di tengah udara musim dingin untuk bisa melihat langsung King’s Cross. Ji Woong yang merupakan penggemar berat Harry Potter merekomendasikan tempat ini sebagai tempat nongkrong yang seru. Enggak hanya bareng teman, tetapi juga bersama pujaan hati. Ji Eun juga merekomendasikan tempat ini karena harga yang ditawarkan pun enggak mahal untuk semua menu sehingga cocok untuk kantong mahasiswa.
Bukan Cuma dari Seoul
Nyatanya, pengunjung kafe ini enggak hanya dari sekitaran Hongdae, lho. Seperti Ji Eun dan Ji Woong yang ternyata menempuh jarak selama lebih dari dua jam untuk bisa sampai ke Hongdae dan menikmati waktu untuk berdua di akhir pekan. Bahkan beberapa turis mancanegara pun sengaja memasukkan kafe ini dalam daftar destinasi tujuan saat datang ke Korea. Meski baru sebulan dibuka, popularitas kafe ini langsung meroket karena kaum milenial di sana langsung mengunggah foto mereka ke media sosial. Seperti Ji Eun dan Ji Woong, Vhiefa dan Tyasha pun menyempatkan diri ke Hongdae saat mengunjungi Seoul. Kesempatan berfoto ala Harry Potter pun jadi imbalan yang pas setelah menempuh perjalanan jauh dari Busan.
Kenangan Manis dengan Peron 9¾
Di peron 9¾, Harry Potter pertama kali bertemu dengan Ron sahabatnya dan juga Ginny yang nantinya bakal jadi pasangan hidupnya. Di Peron 9¾ juga tempat Harry Potter pertama kali kena masalah karena enggak bisa ke Hogwarts gara-gara si Dobby menutup portal sebelum waktunya. Pokoknya, peron 9¾ merupakan kenangan manis akan novel dan film Harry Potter. Jadi, enggak salah kalau spot foto ini selalu jadi incaran pengunjung yang datang ke King Cross’s Cafe. Kalau dateng bareng pacar, kamu bisa saling bergantian berfoto dengan koper ala dunia sihir ini.