Mengintip Istana “Cantik” Changdeokgung

toptravelguides.blogspot.com

sumber: toptravelguides.blogspot.com

Untuk jeolchin yang tertarik dengan wisata sejarah Korea, Istana Changdeokgung ini bisa menjadi salah satu pilihan yang masuk dalam daftar kunjungan kalian. Istana yang mulai berdiri sejak tahun 1405 pada pemerintahan Raja Taejong ini sangan dikenal karena Huwon-nya atau taman belakang yang berada didalam istana. Selain taman yang asri didalam Huwon juga terdapat kolam besar lengkap dengan tiga pavilliun cantik yang disebut dengan Buyongji, Buyongjeong dan Juhapru. sebuah cerita yang mengatakan bahwa raja ke-22 pada masa pemerintahan Dinasti Jeoseon, yang tidak lain adalah Raja Jeongjo sering memancing di paviliun ini.

 

Beragam Bangunan Menarik Yang Dapat Anda Temukan di Istana Changdeokgung

sumber: commons.wikimedia.org

Dalam istana ini juga terdapat perpustakaan kerajaan yang disebut Juhapru. perpustakaan ini merupakan tempat raja belajar sekaligus membahas beragam hal terkait dengan politik dan kepemerintahan. Pada bagian pintu gerbang dijuluki dengan Eosumun yang memiliki makna simbolis tersediri yaitu “fishes cannot live without water” yang berarti Penguasa harus selalu menempatkan orang-orangnya terlebih dahulu.

 

sumber: Geumcheongyo www.genkin.org

Selain itu  hal menarik lain dari istana Changdeokgung ini adalah terdapatnya aliran sungai yang melewati Huwon. Aliran sungai ini disebut Ongnyucheon. Sungai ini merupakan salah satu spot yang sangat disukai oleh banyak raja pada masa pemerintahan Dinasti Jeoseon. Salah satunya karena dengan berdiri saja di samping Ongnyucheondiantara paviliun kecil seperti Soyojeong, Taegeukjeong dan Chunguijeong menyuguhkan panorama alam yang sangat indah. Ditambah lagi dengan adanya Soyoam yang merupakan saluran air berbentuk setengah lingkaran. Tersusun dari batu diukir ke dalamnya lengkap dengan fitur air terjun kecil menambah keindahannya, Pantas saja jika UNESCO memasukkan Changdeokgung Palace dalam daftar panjang World Heritage di tahun 1997 yang lalu. Nah jeolchin, selamat berwisata!