Aktor Korea Ji Chang Wook akan menjadi narator bagi panduan suara untuk pameran Andy Warhol di Seoul yang akan digelar mulai Juni nanti hingga akhir September. Dalam foto diatas, tampak Ji Chang Wook sedang merekam suaranya yang akan dijadikan panduan suara untuk pameran tersebut.
“Andy Warhol Live”, pameran berskala besar untuk mengenang seniman pop Amerika di tahun ’60-an akan mempresentasikan sekitar 400 karya-karya Warhol, dari masa kecilnya hingga kesuksesan seninya.
Andy Warhol (1928-1987) dikenal sebagai seniman kontemporer yang menjadi pionir dalam Gerakan Seni Pop selama pertengahan hingga akhir abad ke-20. Karya-karyanya dikenal berani dan menjadi gebrakan baru dalam dunia seni. Pameran ini akan menjadi salah satu pameran terbesar karya-karyanya dalam berbagai media yang sekarang masih berada di Museum Andy Warhol di Pittsburgh, Pennsylvania, Amerika Serikat.
Karya potret Warhol untuk Marilyn Monroe, Mao Zedong, Michael Jackson, Muhammad Ali, Mick Jagger dan figur-figur terkenal lain akan ditampilkan, bersamaan dengan filmografinya sendiri, instalasi seni raksasa dan seni digital.
Suara Ji Chang Wook akan memandu para pengunjung selama pameran. Pameran yang diselenggarakan oleh ARTMON Art Exhibition and Design Group di Dongdaemun Design Plaza (DDP) ini akan diadakan mulai 6 Juni hingga 27 September 2015 mendatang.