SALAMKOREA.COM – Banyak drama dan film punya kesamaan yang pasti akan langsung disadari oleh penggemar. Yakni, pemain yang memerankan karakter di drama. Terutama, aktor cilik yang biasanya memerankan versi lebih muda dari si pemeran utama. Sekarang ini, ada banyak aktor muda yang menarik perhatian penonton. Nah, dirangkum dari Soompi ada 7 nih aktor muda yang wajahnya sudah bolak balik ada di drama dan film. Dan asal tahu saja, dengan kemampuan akting serta sikap mereka yang menggemaskan, 7 aktor muda ini siap menjadi seleb terkenal di masa depan KDrama, lho!
1. Moon Woo Jin
Moon Woo Jin sudah muncul di beberapa drama populer, seperti What’s Wrong with Secretary Kim, My ID is Gangnam Beauty, dan The Beauty Inside. Ia memainkan karakter muda dari aktor-aktor tampan seperti Park Seo Joon dan Cha Eun Woo. Ia menunjukkan kemampuan untuk memerankan karakter dengan masa lalu yang menyakitkan. Meski begitu, ia juga bisa memainkan karakter lucu setelah memerankan karakter Seo Hyun Jin di The Beauty Inside.
Saat ini, usia Moon Woo Jin masih sangat belia yakni 9 tahun. Ia pun masih akan membintangi sejumlah drama seperti Asadal dan Vagabond.
2. Nam Da Reum
Aktor remaja ini masih berusia 16 tahun dan pertama kali debut sebagai versi kecil dari Kim Hyun Joon di drama Boys Over Flowers. Sejak itu, ia pun banyak memerankan drama lainnya seperti Pinocchio, Six Flying Dragons, While You Were Sleeping dan Come and Hug Me. Nam Da Reum mendapat pujian berkat aura polos dan juga penghayatan emosi yang dalam ketika memerankan versi muda dari aktor Lee Jong Suk, Yoo Ah In, dan Kang Dong Won. Baru-baru ini, ia memerankan versi muda dari Lee Je Hoon di drama Fox Bride Star.
3. Heo Yool
Heo Yool belum begitu dikenal sampai ia membintangi drama Mother. Di drama ini, ia memainkan karakter gadis kecil dengan masa lalu yang sedih tetapi ia tetap memiliki kepribadian yang ceria. Kemampuan aktingnya ini pun membuatnya mendapatkan penghargaan sebagai Aktris Pendatang Baru Terbaik dalam 54th Baeksang Art Awards. Baru-baru ini, ia membintangi drama The Guest dan memainkan karakter anak yang dirasuki roh halus.
4. Jung Ji Hoon
Jung Ji Hoon sudah membintangi banyak drama populer termasuk Goblin. Ia memainkan versi muda dari pelayan setia Gong Yoo yang sukses membuat pemirsa ikut terharu berkat aktingnya. Ia masih genap berusia 11 tahun tetapi bisa memainkan banyak karakter. Salah satunya adalah karakter lucunya ketika membintangi drama Along with the Gods. Baru-baru ini ia membintangi drama 100 Days My Prince.
5. Shin Rin Ah
Shin Rin Ah mungkin baru berusia 9 tahun, tetapi ia sudah berhasil mencuri hati pemirsa berkat aktingnya yang emosional. Ia pernah membintangi drama seperti Defendant, The Last Princess dan The Mimic.
6. Heo Jung Eun
Penggemar drama Park Bo Gum, Moonlight Drawn By Clouds tentu akan ingat dengan si manis ini. Heo Jung Eun masih berusia 11 tahun dan ia sudah memainkan banyak karakter bersama aktor-aktor terkenal. Salah satunya adalah memainkan karakter adik Park Bo Gum di drama ini. Meski enggak memiliki dialog di drama ini, tetapi tetap saja kemampuan aktingnya membuat orang memahami saat menonton penampilannya.
7. Yoon Chan Young
Yoon Chan Young yang genap berusia 17 tahun paling dikenal berkat perannya di drama Mama. Di drama ini dia memainkan karakter Han Groo yang enggak akrab dengan ibunya. Meski demikian seiring berjalannya waktu, ia pun memahami sikap ibunya. Meski karakternya seperti halnya remaja saat puber tetapi ia bisa menunjukkan emosi ketika memainkan karakternya terlebih saat ibunya sakit parah.
Drama lain yang dibintanginya adalah Six Flying Dragons, The King Loves, dan 30 but 17. Dalam wawancara, ia mengungkapkan kalau ia ingin muncul dalam drama romantis dan memainkan karakter jahat di masa yang akan datang.
[socialpoll id=”2525765″]