Kedutaan Besar Republik Indonesia di Seoul, Korea Selatan, memasang poster raksasa Tae Jin-ah dan anaknya, Eru, Senin, 24 Februari 2014. Eru adalah penyanyi Korea yang pernah datang ke Jakarta pada 2012 dan 2013.
Menurut berita yang dilansir situs The Chosun Ilbo, Rabu, 26 Februari 2014, poster raksasa itu juga disertai tulisan “Toward Enduring Friendship Indonesia-Korea”. Poster Eru tersebut sengaja dipasang untuk memperlihatkan kontribusinya dan sang ayah dalam meningkatkan pertukaran budaya di antara kedua negara.
Dalam situsnya, The Chosun Ilbo juga memampang foto Tae Jin-ah bersama Duta Besar Indonesia untuk Korea Selatan John Prasetio di depan KBRI. Tae dan John bersalaman dengan latar belakang poster Tae dan Eru.
Menurut The Chosun Ilbo, poster Tae dan Eru akan dipajang di KBRI di Seoul selama setahun. Eru memiliki penggemar yang cukup banyak di Indonesia. Hal tersebut terlihat dari antusiasme penggemar Eru ketika datang di Jakarta.
Pada Juni 2012, Eru datang ke Jakarta bukan untuk menggelar konser. Tetapi pemilik nama lengkap Jo Sung-Hyun ini mempromosikan film berjudul Hello Goodbye yang dibintangi pemain film Indonesia, Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto. Pada April 2013, Eru akhirnya menggelar konser bertajuk Eru Concert di Lapangan D Senayan.
Eru lahir di New York, Amerika Serikat, 5 Juli 1983 silam. Ia adalah anak dari Tae, penyanyi lawas musik tradisional asal Korea. Eru telah menelurkan beberapa album di antaranya Begin to Breathe, Level II, Eru Return, dan Got To Be.