SALAMKOREA.COM – Musim gugur sudah menjelang di Korea, demam Kdrama pun akan terus ada untuk menemani kamu merasakan keromantisannya. Nah, di musim gugur ini ada 10 drama Korea yang kiranya akan bisa bikin kamu baper menunggu kelanjutan kisahnya setiap minggu. Kira-kira, mana ya dari 10 drama ini yang bakalan jadi hits? Yuk, cari tahu berikut ini.
Drama Korea Senin – Selasa
Drama Korea musim gugur yang akan mulai tayang minggu ini di adalah SBS dengan Where Stars Land, MBC dengan Bad Papa, dan KBS The Greatest Divorce.
Where Stars Land merupakan drama yang bercerita tentang Lee Je Hoon dan Chae Soo Bin yang bertemu di Bandara Incheon. Masing-masing punya luka dan kesedihan sendiri. Drama ini bertema melodrama yang menunjukkan bagaimana karakter orang bisa berkembang setelah berinteraksi dengan banyak orang di meja pelayanan bandara serta belajar tentang hidup dan cinta. Drama ini akan mulai tayang pada 1 Oktober pukul 22:00 KST.
Di hari yang sama MBC menayangkan Bad Papa yang merupakan drama bertema action yang menceritakan tentang pria yang membuat keputusan untuk menjadi orang jahat demi menjadi ayah dan suami yang baik. Drama ini dibintangi Jang Hyuk yang merupakan mantan juara dunia tinju yang tiba-tiba jatuh karirnya. Di drama ini, dia akan beradu akting dengan Shin Eun Soo, Ha Joon, dan Kim Jae Kyung.
Lalu KBS akan menayangkan The Greates Divorce yang dibintangi Cha Tae Hyun dan Bae Doona. “Apakah pernikahan merupakan akhir dari permainan cinta?” Drama ini menjadi drama komedi romantis yang menyorot perbedaan perspektif antara pria dan wanita dalam pernikahan, keluarga, dan cinta. Drama ini merupakan versi Korea dari drama Jepang Matrimonial Chaos. Drama ini akan mulai tayang pada 8 Oktober pukul 22:00 KST.
Drama Korea Rabu-Kamis
Nah, di tengah minggu ini kamu bisa menonton berbagai genre drama. Mulai dari crime, thriller, hingga medical. MBC dengan Terius Behind Me, SBS dengan Heart Surgeons dan tvN dengan The Smile Has Left Your Eyes.
Drama Terius Behind Me merupakan drama romantis tentang mata-mata yang mengikuti ibu tunggal serta tetangganya yang mencurigakan. Tujuannya tentu saja untuk mencari tahu rahasia berbahaya dari orang-orang di sekitar si ibu tunggal. Nah, drama ini menjadi comeback So Ji Sub setelah drama bergenre komedi romantis Oh My Venus. Di drama ini, ia akan beradu akting dengan Jung In Sun. Son Ho Jun dan Im Se Mi. Drama ini sudah tayang pada minggu lalu 27 September pukul 22:00 KST.
Lalu di SBS akan menayangkan drama Heart Surgeons, drama ini mengisahkan tentang para ahli bedah yang menghadapi berbagai kesulitan di hidupnya. Drama ini diperankan oleh Go Soo, Uhm Ki Joon, dan Seo Ji Hye.
Selanjutnya di tvN ada drama The Smile Has Left Your Eyes, yang dibintangi Seo In Guk dan Jung So Min. Drama ini merupakan adaptasi dari drama Jepang dengan judul yang sama dan tayang pada 2002 silam. Drama ini bercerita tentang dua orang yang terjebak dalam kisah cinta serba salah. Pasalnya, di drama ini Seo In Guk merupakan tersangka pembunuhan, sedangkan Jung So Min merupakan adik dari polisi yang berusaha menangkan Seo In Guk. Drama ini akan tayang 3 Oktober pukul 21.30 KST.
Drama Korea Jumat-Sabtu dan Sabtu-Minggu
Sebagai pengganti drama Mr Sunshine, tvN pun menayangkan drama Room No. 9 yang dibintangi oleh Kim Hee Sun, Kim Hae Sook, dan Kim Young Kwang. Drama ini berkisah tentang berubahnya takdir dari seorang terdakwa hukuman mati, pengacara, serta pria yang menjadi kunci keberhasilan keduanya. Drama ini akan mulai tayang pada 9 Oktober pukul 21.00 KST.
Penggemar Seo Kang Joon yang kemarin sempat dibuat mabuk kepayang dengan drama Are You Human? tentu sudah enggak sabar menantikan drama terbaru JTBC The Third Charm. Drama ini berkisah tentang cinta masa muda dua orang yang memiliki kepribadian berbeda. Kisah mereka di drama ini akan bisa kamu lihat selama 12 tahun kehidupan mereka. Nah, penasaran? Drama ini sudah mulai tayang minggu lalu 28 September setiap pukul 23.00 KST.
OCN siap menayangkan drama action The Player, drama ini berkisah tentang penipu, supir, hacker, serta petarung yang berusaha mendapatkan uang dengan cara yang unik. Drama ini dibintangi oleh Song Seung Heon, Krystal, Tae Won Suk, dan Lee Si Eon. Drama inii sudah tayang minggu lalu tanggal 29 September pukul 22:20 KST.
Sedangkan di SBS, mereka akan menayangkan drama Ms. Ma, Goddess of Revenge. Drama ini bisa dibilang merupakan kisah cerita dari Agatha Christie tentang detektif wanita Ms. Marple. Drama ini dibintangi Kim Yoon Jin, yang sebelumnya fokus pada film dan produksi di luar Korea. Ini akan menjadi drama pertamanya setelah 19 tahun. Drama ini perdana tayang pada 6 Okrober pukul 21.05 KST.
Kira-kira, drama mana yang paling kamu nantikan Jeolchin? Kasih jawaban kamu di bawah ini, ya!