SALAMKOREA.COM – Setelah jadwal yang padat untuk promosi dan latihan, Lee Hong Ki akhirnya tumbang karena kelelahan. Juli Lalu, usai merilis album keenam dan melakukan promosi di Inkigayo, FTISLAND disibukkan dengan kegiatan jumpa penggemar yang tak ada habisnya.
Sayangnya, akibat jadwal yang padat Lee Hong Ki hanya bisa menyapa penggemar di acara fanmeeting sebelum akhirnya dibawa ke rumah sakit. Karena jadwal yang padat ia kelelahan dan akhirnya pingsan. Bukan hanya jadwal promosi, ia juga banyak menghabiskan waktu untuk berlatih drama musikal yang akan datang.
FNC Entertainment mengungkapkan jika Lee Hong Ki menyanyi secara langsung dalam tiga minggu terakhir. Belum lagi latihan untuk musikal sehingga kelelahannya menumpuk dan mengakibatkan pingsan.
Dalam unggahan Instagram yang diunggah kemarin, Lee Hong Ki menulis, “Kerja bagus selama tiga minggu promosi. Aku akan menghilang sebentar. Jangan mencariku. Aku akan marah.”
Sementara itu, bersama grupnya ia akan menggelar “2016 FTUSLAND Live in Seoul” pada 20 dan 21 Agustus. Dan ia pun akan memulai musikal pada 25 Agustus mendatang.