Pat-juk adalah bubur dari kacang merah. Pat adalah kacang merah dan Juk adalah bubur. Pat-juk atau bubur kacang merah sangat identik dengan musim Dongji karena masyarakat percaya bahwa kacang merah memiliki kekuatan untuk mengusir roh jahat. Pada umumnya masyarakat Korea menganggap musim Dongji sebagai ‘tahun baru yang kecil’ dan hari penting setelah tahun baru yang disebut Seolnal.
Menurut kepercayaan masyarakat Korea kuno, orang baru dapat bertambah usia setelah merayakan musim Dongji itu dengan memakan bubur kacang merah. Sebelum menyantap bubur kacang merah, masyarakat Korea mengadakan selamatan kepada leluhur dengan menyajikan bubur kacang merah kemudian menaruhnya di seluk-beluk rumah. Tradisi itu untuk mengusir roh jahat dari rumah mereka.
Menurut buku-buku sejarah yang menulis kegiatan masyarakat saat 24 musim, seorang bapak bernama Gonggong mempunyai seorang putra yang dungu. Anak itu meninggal pada musim Dongji dan menjadi roh yang menyebar penyakit menular. Tapi dia tidak suka kacang merah waktu dia masih hidup. Oleh karena itu, orang-orang membuat bubur kacang merah dan menaruhnya di rumah untuk mengusir roh itu. Kepercayaan seperti itu tidak begitu dipercayai lagi oleh masyarakat modern tapi bubur kacang merah tetap suka disantap mereka sebagai masakan khas pada hari istimewa. Selain itu, unsur gizi yang terkandung pada kacang merah dan khasiatnya membujuk masyarakat menyantap Pat-juk itu. Secara khusus bubur kacang merah yang disantap pada musim Dongji disebut juga sebagai Dongji Pat-juk.
Bahan-Bahan
200g bubur kacang merah
45g beras
50g bubuk beras ketan
sedikit garam dan gula pasir
Cara Membuat
1. Bersihkan kacang merah kemudian direbus dengan air sebanyak 5 kali lipat dari banyaknya kacang merah
2. Buat adonan berbentuk bola dengan cara mencampurkan bubuk beras ketan dan air panas
3. Adonan itu direbus dalam air mendidih
4. Kalau kacang merah hampir matang, masukkan beras yang sudah dibersihkan lalu masak dengan mengaduk-aduk
5. Masukkan garam dan gula pasir sesuai dengan selera
6. Masukkan adonan berbentuk bola itu ke dalam bubur
7. Sajikan
Selamat mencoba!