SALAMKOREA.COM – Tahun ini YG sepertinya fokus untuk melebarkan sayap para aktor yang berada di bawah naungannya. Sebut saja nama Lee Sung Kyung dan Nam Joo Hyuk yang kian meroket. Lalu aktor tampan Lee Jong Suk dan Kim Sae Ron pun akhirnya bergabung bersama YG di tahun 2016 ini.
YG pun akhirnya menghadirkan BLACKPINK sebagai grup idola wanita baru tahun ini dan mempersiapkan BIGBANG untuk kembali comeback. Namun nyatanya penggemar YG dibuat kecewa dengan kabar bubarnya 2NE1 dan keluarnya Nam Tae Hyun dari WINNER.
Telah dikonfirmasi bahwa Nam Tae Hyun akan meninggalkan WINNER dan juga YG. “Setelah diskusi yang cukup lama dengan Nam Tae Hyun akhirnya diputuskan bahwa sulit baginya untuk terus melanjutkan aktivitas sebagai member WINNER. Kontrak ekslusifnya pun diakhiri pada 18 November lalu,” ujar sumber YG.
“Para member yang tersisa berharap untuk kesehatan dan kesembuhan Nam Tae Hyun serta mengharap kemajuan. Meski demikian sulit mengatakan kapan ia akan kembali sembuh dan kembali karena ini masalah psikologi yang harus diatasinya sejak ia masih kecil.”
Agensi melanjutkan, “Meski Nam Tae Hyun tidak bisa bersama WINNER sekarang, kami berharap jika hubungan mereka tetap saling mendukung satu sama lain dalam bermusik. WINNER tidak akan menambah member baru dan tetap sebagai grup dengan 4 member.”
Sedangkan soal 2NE1, sebelumnya grup ini dikabarkan akan comeback dalam waktu dekat. Namun sebaliknya, grup ini justru dikabarkan bubar. Apalagi sejak Minzy memutuskan meninggalkan grup, 2NE1 sempat vakum dan penggemar menantikan kehadiran mereka lagi. Meski bubar, dikabarkan bahwa Dara dan CL masih melanjutkan kegiatan solo di bawah YG sementara Park Bom tidak meneruskan kontraknya.