Siapa sangka jika 90 persen orang asing ingin kencan dengan dengan orang Korea? Sebuah perusahaan perjodohan terbesar di Korea melakukan survey terhadap 1.147 orang di Amerika Utara, Asia Tenggara, dan Eropa. Dari 505 pria dan 642 wanita yang ditanya apakah mereka ingin berkencan dengan orang Korea, 9o persen menjawab “iya”.
Bagi wanita, alasan terbesar adalah karena mereka tertarik pada budaya serta bahasa Korea dengan persentase 27.4 persen. Sedangkan alasan kedua karena pria Korea dianggap pekerja keras dan memiliki tanggung jawab yang tinggi. Alasan lainnya karena pria Korea terlihat “keren”
Sedangkan untuk pria, 23.3 persen ingin mengencani wanita Korea karena penampilan mereka. Alasan kedua karena wanita Korea memiliki aegyo kemudian alasan selanjutnya budaya dan bahasa.
Sekitar 115 orang tidak ingin berkencan dengan orang Korea karena perbedaan budaya dan karena obsesi orang Korea terhadap pekerjaan serta sikap konservatif yang mereka.
Nah bagaimana dengan Jeolchin?
Disadur dari Chosun Ilbo.
Sumber Foto Google Search.