Ji Chang Wook Wakili Asia untuk Acara VIP Alfred Dunhill di Hong Kong

newsen2

Aktor Ji Chang Wook akan menghadiri acara VIP merek fashion pria papan atas asal Inggris, Alfred Dunhill, di Hong Kong sebagai perwakilan Asia. Pagi ini (5/3) aktor yang membintangi drama “Healer” tersebut bertolak ke Hong Kong dari bandara internasional Incheon.

Menurut agensinya, Glorious Entertainment, pada 3 Maret lalu Ji Chang Wook secara resmi telah diundang untuk menghadiri acara VIP merek produk kelas atas pria Alfred Dunhill yang akan digelar di Hong Kong. Ji Chang Wook, yang akan menghadiri itu sebagai perwakilan Asia, akan menghadiri acara yang digelar di White Cube Gallery, Hong Kong pada 5 Maret mendatang.

Acara ini akan menjadi kunjungan resmi pertama direktur kreatif Dunhill, John Ray, ke Asia beserta CEO global Dunhill, sejumlah selebritis di Hong Kong dan tamu VIP dari berbagai industri di Hong Kong dan trendsetter. Koki asal Inggris peraih Michelin Star, Tom Aikens, juga turut diundang.

wpid-1425432274665

Selain menghadiri acara tersebut, Ji Chang Wook juga akan disibukkan dengan wawancara dengan Alfred Dunhill dan pemotretan untuk majalah fashion dan media di Hong Kong.

Seorang perwakilan Ji Chang Wook mengatakan, “Ji Chang Wook merasa terhormat dapat hadir sebagai perwakilan Asia dan dia sedang membuat persiapan untuk perjalanannya. Dia akan bekerja keras untuk berkomunikasi lebih dekat dengan fans di dalam maupun luar negeri di masa mendatang, jadi kami harap kalian akan menunjukkan banyak perhatian.”

Sementara itu, Ji Chang Wook masih memikirkan tentang proyeknya yang selanjutnya setelah “Healer”.