SALAMKOREA.COM – Tinggal menunggu jam saja bagi penggemar untuk bisa bertemu langsung dengan Lee Dong Wook. Bintang drama Goblin ini sudah tiba di Jakarta dan siap menyapa para penggemarnya. Ini bukan kali pertama ia datang ke Jakarta, 10 tahun lalu aktor ini pernah ke Jakarta untuk mempromosikan drama My Girl. Saat bisa kembali ke sini, ia pun mengaku secara pribadi memilih Indonesia sebagai salah satu dari tujuh negara yang dikunjunginya.
Nah sebelum bertemu dengan Lee Dong Wook besok, yuk simak obrolan aktor tampan ini dalam konferensi pers yang digelar di The Hall Kasablanka. Ia tak hanya membahas mengenai dirinya saja, namun mengenai drama, para pemain Goblin, hingga bocoran apa saja yang akan dilakannya nanti dalam 2017 Lee Dong Wook Fan Meeting Asia Tour Jakarta ”For My Dear“.
Dalam konferensi pers ini, ia mengenakan setelan jas hitam yang membuat penampilannya terlihat tampan dan mempesona. Meski terlihat jarang tersenyum, namun ia beberapa kali bercanda dengan mengatakan bahwa ekspresi yang ditunjukkan media dan penggemar yang hadir siang itu palsu saat memberikan pujian untuknya. Tak hanya itu, ia terlihat selalu “merendah” saat ditanya mengenai pengalamannya berakting dibandikan dengan aktor-aktor baru.
Menurut Lee Dong Wook, kenapa sih drama Goblin bisa populer?
Yang pertama yang pasti adalah naskahnya bagus banget trus yang kedua sutradaranya ekspresiinnya juga bagus banget. Dan yang ketiga rekan-rekan saya adalah pemainnya ya, ada Gong Yoo, Yoo In Na, dan satu lagi siapa tuh namanya saya lupa (bercanda) berempat mereka emang aktor yang terkenal banget jadi saya kaya hanya kena imbasnya (kepopuleran mereka).
Menurut Lee Dong Wook, apa sih daya tarik drama yang ditulis Kim Eun Seok?
Kalau menurut saya karena bisa menghubungkan antara pemain dan cerita yang dia buat. Kalau untuk drama Goblin sendiri, itu punya cerita yang unik dan fresh banget.
Saat Goblin selesai, ada yang spesial enggak untuk merayakan kesuksesannya?
Enggak ada yang spesial banget, saya makan-makan biasa aja gitu sama pemain lainnya. Lagian juga semua sibuk sibuk banget sama jadwal selanjutnya jadi ya enggak kemana-mana.
Lebih cocok sama drama komedi romantis atau enggak?
Saya mendalami peran secara maksimal jadi enggak pilih-pilih peran.
Sejauh ini sudah pernah coba banyak peran, tapi ada enggak peran yang pengin banget diperankan?
Kalau menurut saya kan peran di Goblin kan lebih ke fantasi ya, kalau saya sih ingin peran yang lebih realistis. Memang sering banget sih main di drama komedi tapi lain kali ingin coba genre lain.
Setelah selesai fanmeeting, proyek apa sih yang ingin akan dikerjakan? Mungkin jadi MC atau bikin acara variety sendiri?
Saat ini belum ada yang pasti untuk proyek selanjutnya. Kalau untuk bikin acara sendiri, itu kayaknya berat. Tapi saya ingin fokus di aktor aja, itu kan pekerjaan utama saya. Lagian kalau untuk bikin acara khusus kayaknya saya enggak berbakat (tertawa) tapi kalau untuk mengisi acara variety show mungkin masih bisa.
Sudah bekerja sebagai aktor selama 20 tahun, kalau ketemu sama aktor baru ada yang spesial enggak sih yang kamu bagi ke mereka?
Hmm, gimana ya… Kayaknya saya belum setinggi itu (tertawa) Kalau menurut saya, penting untuk kita bersikap gimana disukai banyak orang. Tapi yang terpenting adalah mendalami diri untuk jadi aktor. (penggemar bersorak memberikan pujian. Namun Lee Dong Wook mengatakan sambil tertawa kalau rekan media dan penggemar yang hadir sedang akting alias enggak sungguh-sungguh memberikan pujian).
Kenapa sih memilih Indonesia untuk jumpa penggemar?
Kira-kira 10 tahun yang lalu saya ke sini untuk promosi drama My Girl. Tapi baru kali ini saya datang khusus untuk jumpa penggemar. Di jumpa penggemar ini saya ke tujuh negara, saya seleksi negara-negara mana aja untuk didatangi dan kesempatan untuk ke sini kan jarang ya, dan saya pengin datang ke sini jadi saya pilih ke Indonesia.
Menurut kamu kenapa sih Kdrama disukai sama orang di luar Korea?
Yang pertama kualitasnya bagus, dan menurut saya Korea paling bagus untuk pengambilan gambar. Paling bagus di seluruh dunia kayaknya. Aktor-aktornya juga sutradara, dan penulis yang baik juga mendukung untuk drama Korea.
Apa sih yang spesial fanmeeting nanti?
Ya memang saya bukan tipe orang yang nyanyi dan nari-nari. Jadi akan banyak permainan dan interaksi dengan penggemar. Bisa main game, foto, pokoknya banyak acara yang bisa deket sama penggemar.
Jadi Jeolchin, ingat untuk hadir dalam 2017 Lee Dong Wook Fan Meeting Asia Tour Jakarta ”For My Dear“ besok di The Hall Kasablanka, ya!