Fakta Pemeran Drama W yang Belum Penggemar Tahu

 

fullsizephoto740206-800x450

SALAMKOREA.COM – Drama W menjadi drama yang paling dinantikan saat ini. Chemistry Han Hyo Joo dan Lee Jong Suk sudah membuat penggemar jatuh cinta dan enggak sabar menantikan episode terbarunya setiap minggu. Nah kalau kamu hanya mengenal mereka melalui perannya saja di drama tentu tidak cukup. Ada fakta unik tentang pemeran drama W ini yang belum banyak penggemar tahu. Yuk, coba cek berikut ini!

Lee Jong Suk Punya Kebiasaan Menggigit

W KDrama

Pemeran Kang Chul ini punya kebiasaan yang unik. Dia punya kebiasaan menggigit sebagai cara menunjukkan kasih sayangnya sama orang yang dia anggap nyaman. Member SNSD Yuri adalah salah satu yang mendapat gigitan Lee Jong Suk saat pertama kali mereka bertemu.

Han Hyo Joo Adalah Penggemar yang Sukses

W KDrama2

Di Korea ada istilah “kesuksesan penggemar” artinya saat penggemar berhasil dekat atau dikenal oleh selebriti yang ia idolakan. Han Hyo Joo sebelumnya mengungkapkan kalau ia menyukai So Ji Sub. Dan pada 2011, mereka akhirnya membintangi film Always dan bahkan jadi sepasang kekasih untuk film itu.

Kim Eui Sung Lebih Dikenal di Film

W KDrama 3

Aktor senior ini membintangi banyak film populer seperti Train to Busan dan The Face Reader. Drama lain yang ia perankan adalah Six Flying Dragons dan W.

Lee Jong Suk di-Trainee Sebagai Idola

W KDrama 4

Ia mungkin debut sebagai model sebagai yang termuda di program Seoul Collection. Namun setelahnya ia sempat menjalani trainee sebagai idola di SM Enterteinment. Awalnya SM menyiapkannya sebagai aktor namun ketika akhirnya agensi memilih untuk menjadikannya idola, Lee Jong Suk memilih keluar setelah tiga bulan.

Lee Tae Hwan, Aktor Idola Pertama 5urprise

W KDrama 5

Member 5urprise bukan hanya sekedar idola. Mereka di-trainee sebagai aktor. Menjadikan semua member dari grup ini adalah full actor yang juga idola Kpop. Member lainnya adalah Seo Kang Joon (“Cheese in the Trap“), Gong Myung (“Entertainer“) , Yoo Il (“You Will Love Me”), dan Kang Tae Oh (“Twenty Again“).

Debut Han Hyo Joo Setelah 6 Tahun

 

Drama terakhir yang dibintangi oleh Han Hyo Joo adalah Dong Yi tahun 2010. Semenjak itu, ia membintangi 8 judul film dan vakum sementara dari layar drama.

Profile photo of adelleda
everything will better in the morning, if it still not work then just wait for another morning until it's getting better. ^^ Love Kpop, KDrama & Korea! Call me Noona or Eonni but please not admin :( Too busy to dating because too worry about the next episode...haha. Fall in love with Kyuhyunie with a million pieces of him at gwanghwamun ^^ ready to talk about Korean things but currently so busy with healthcare things. Soft hearted fans of Super Junior and all handsome Korean actor especially Jung Hae In oppa... Let's laugh! See you when I see you, Jeolchin ^^